Senin, 28 Februari 2011

Semalam Bersama Rosalia

PO Rosalia Indah. Bukan sebuah perusahaan otobis baru di kancah perbisan Indonesia. Setidaknya PO Rosalia Indah sudah memiliki nama dan reputasi yang sangat baik di kalangan masyarakat. Perjuangan owner PO Rosalia Indah yang merintis mulai dari angkutan travel yang saat ini sudah kembang kempis pun berbuah manis. Minggu, 27 Februari 2011 saya berkesempatan melakukan perjalanan bersama PO Rosalia Indah nomor lambung 339 dari Jogja menuju Surabaya dengan mesin Mercedes-Benz OH 1521 new intercooler karoseri Rahayu Santosa new Evo-G. Rosalia Indah ini memiliki trayek asli Purwokerto-Jogja-Surabaya dan telah bermain di jalur 'panas' ini sejak lebih kurang 3 tahun yang lalu.
Perjalanan dimulai pukul 14.20. Bis bernomor lambung 339 itu terlambat masuk agen Adisucipto Jogja. Setelah kontrol 10 menit, bis melanjutkan perjalanan. Selama perjalanan ke Solo, sempat berhenti 1 kali di agen Klaten dan kemudian melanjutkan perjalanan kembali. Tiba di Solo kurang lebih pukul 15.35. Perjalanan yang sangat cepat. Hanya saja sopirnya dalam membawa kurang halus. Mesin berkali-kali meraung-raung keras. Tiba di Tirtonadi, bis hanya ngetem lebih kurang 20 menit saja. Kemudian segera menuju pool Gilingan solo dan sempat menunggu agak lama karena masih dalam arus bis berangkat ke Jakarta. Setelah dari Gilingan, langsung menuju ke Garasi PO Rosalia Indah di Palur. Di tempat ini bis istirahat selama 30 menit dan penumpang dipersilakan menikmati servis makan.
Servis makan yang diberikan benar-benar baik. Ruangan yang sederhana tapi elegan. Rasa-rasanya seperti masuk ke ruang prasmanan di gedung tempat mantenan. Menu yang tersedia pun sangat cukup membuat perut kenyang : nasi putih bebas, perkedel, ayam, sayur buntil basah, kerupuk, oseng kacang panjang, dan es teh. Untuk lauknya, penumpang mengambil 1 saja (tapi saya mengambil 2 (ayam dan perkedel) karena tidak tahu). Suasana ruang makan pun cukup mewah bila dibandingkan dengan bis-bis dengan kelas yang sama jurusan Surabaya. 
Setelah selesai makan, penumpang segera dipanggil kembali untuk masuk bis yang telah terparkir rapi di jalur pemberangkatan (total ada 8 jalur). Suasana sangat mirip bandara. Bila ada gangguan teknis pada bis, segera diumumkan berikut estimasi waktu keberangkatan. Setelah penumpang naik semua, sopir pun segera naik. Kali ini yang membawa sopir yang berbeda. Yang membuat agak lama lagi,bis kembali berhenti setelah Palur untuk mengisi solar. Baru setelah itu bis tancap gas lagi dan hanya menaikkan penumpang di Gendingan, Ngawi.
Servis lain yang cukup membanggakan dari PO Rosalia Indah adalah selimut dan bantal. Untuk harga tiket Jogja-Surabaya Rp 75.000,00 dan Purwokerto-Surabaya Rp 100.000,00 merupakan tarif yang sangat murah. Apalagi juga mendapat servis makan yang wah (jika siang di RM RosIn Palur, jika malam di RM Padang Sederhana Caruban). Jika ada penumpang naik melewati batas tempat makan, maka biasanya kru akan membawakan penumpang tersebut nasi bungkus kepada penumpang tersebut. Benar-benar servis yang hebat.
Hanya catatan yang perlu diperhatikan adalah bis terlalu banyak berhenti. Kontrol pun juga terlalu ketat sehingga sedikit mengorbankan kepentingan penumpang, yakni waktu. Meskipun ada beberapa kekurangan, secara umum bis ini sangat hebat dan patut untuk dicoba. Sensasi adrenalin yang juga sama dahsyat dengan menggunakan Sumber Kencono. Setidaknya Sumber Kencono 7721 UY, 3 Pariwisata Kalisari, Wisata Komodo, Mira Nucleus 3, dan Restu Panda Sby-Ponorogo berhasil diovertake oleh Rosalia Indah ini.

2 komentar:

  1. nice, blognya informatif banget..
    tambah lagi ya info ttg surabaya-jogjanya..!!
    harga tiket, jam pemberangkatan, dll deh,, hehe

    salam kenal..

    BalasHapus